Jumat, 04 Maret 2011

Filled Under:
,

SIMAK UI



Mengikuti Permendiknas 34/2010, maka daya tampung S1 Regular di SIMAK-UI akan berkisar 15-25% (Daya Tampung seleksi yang diadakan sendiri oleh PTN 40% dikurangi daya tampung jalur PPKB/PMDK UI 15-25%). Sebagai tambahan informasi, UI akan menerima mahasiswa S1 Regular melalui SNMPTN jalur undangan sekitar 40% (pemberitahuan undangan oleh SNMPTN namun evaluasi dan penentuan ditentukan UI sama seperti jalur PPKB/PMDK), sedangkan sisanya 20% melalui SNMPTN jalur ujian tulis.
  1. Seleksi Masuk Jalur PPKB (Prestasi dan Pemerataan Kesempatan Belajar/PMDK) untuk Program S1 Regular, S1 Kelas Internasional dan Vokasi. Sekolah yang memenuhi syarat diundang untuk mengirimkan siswa terbaiknya untuk mengikuti seleksi PPKB.
  2. Seleksi Masuk Jalur SIMAK untuk Program S1 Regular, S1 Paralel, S1 Kelas Internasional dan Vokasi (D3), dilaksanakan secara nasional serentak di kota-kota besar di Indonesia. SIMAK bukan jalur mandiri, karena besarnya Biaya Pendidikan telah ditetapkan sesuai SK Rektor (lihat BP). Khusus untuk S1 Reguler tersedia BOP Berkeadilan (Biaya pendidikan minimal Rp 100.000/semester dan Uang Pangkal NOL, bergantung pada kemampuan orangtua). Dengan sekali ujian, siswa SMA dapat memilih max 8 Program Studi di 4 Program Pendidikan. Seleksi direncanakan akan dilakukan tanggal 3 Juli 2011. Pendaftaran dilakukan secara online di http://peneriman.ui.ac.id yang direncanakan tanggal 3 - 24 Juni 2011.
  3. Seleksi Masuk Jalur SNMPTN yang terdiri dari jalur undangan dan jalur ujian. Informasi lebih lanjut mengenai SNMPTN dapat dilihat di http://snmptn.ac.id/

Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru UI 2011/2012


web UI ui.ac.id/




1 komentar: